Hallo semuanya balik lagi dengan blog personal
G Dhe Einstein , hmmm sepertinya harus ganti nama blog ya ? wkkwkw. Oke pada kesempatan
ini saya akan mebagikan 11 Daftar TV Show / Series NETFLIX yang paling
recommended. Kan netflix sudah tidak diblokir lagi oleh telkomsel dan
telkom indihome, jadi sudah saat nya kalian bisa menikmati series-series berikut
ini secara legal :) 😆
Iamge Source : Pixabay
1. DARK (2017-2020)
Image Source: IMDB
Bercerita mengenai karakter bernama Jonas yang tinggal di sebuah kota,
seperti anak remaja pada umumnya, dia juga bersekolah, punya teman-teman
di lingkungan seusianya. Akan tetapi semua berubah ketika teman kecilnya
yang bernama Mikkel tiba-tiba hilang tanpa jejak. Apa yang terjadi ? wah
nonton langsung saja ya buat cari tahu, tidak seru kan kalau sampai
spoiler. Tapi sedikit bocoran nih Mikkel ini sebenernya tidak menghilang, namun
dia pergi ke masa lalu. Dan seketika itu pun serial ini memberikan kejutan
cerita yang luar biasa.
Oh iya serial TV ini berbahasa Jerman, inti plot tentang
time travel, dan suasanya memang benar-benar dibuat kelam. Yang
tidak suka alur cerita horor tenang saja, serial ini tidak ada unsur
jump scare hantunya kok.
2. Black Mirror (2011– )
Image Source : IMDB
Salah satu TV Series terfavorit. Black Mirror adalah serial TV
dari Inggris yang menceritakan kisah fiksi spekulatif dengan tema gelap
dan satir mengenai masyarakat modern, terutama dampak atau kengerian dari
kecanggihan teknologi. Siapa yang menyangka ternyata teknologi yang
canggih bisa berdampak sangat buruk sekali dan di Black Mirror kita
dibuat sadar akan dampak negatif sebuah teknologi secara nyata.
Bagusnya Black Mirror ini, episode-episode dalam serialnya mempunyai alur
cerita yang berbeda-beda setiap episode, jadi tidak masalah mau nonton
acak sekalipun.
nah silahkan klik link berikut ini untuk
rekomendasi episode-episode black mirror
yang wajib di tonton
3. The Haunting of Hill House (2018– )
Image Source: IMDB
Pada tahun 2018 terdapat serial horor yang ternyata menggebrak berjudul
The Haunting of Hill House series yang merupakan hasil adaptasi dari
novel milik Shirley Jackson dengan judul sama. Serial original dari
Netflix ini mulai ditayangkan pada pertengahan Oktober 2018 dengan
rating dari IMDB sekitar 8,9 dari 10. Sedangkan Rotten Tomatoes memberikan
rating 92 persen dari 100 persen yang menunjukkan epicnya seri ini.
Bercerita tentang mengenai keluarga yang mempunyai punya masa lalu yang kelam di sebuah rumah besar yang dulu pernah mereka tinggali. Sampai akhirnya mereka benar-benar pindah setelah ibu mereka meninggal.
Ketika sudah dewasa, mereka mulai mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi
pada ibu mereka dan mereka meyakini bahwa hal tersebut ada kaitannya
dengan rumah yan pernah mereka tinggali. Kalau kalian suka film horor, pas
sekali pokonya, langsung tonton saja!
hal yang menjadikan series ini menarik adalah plot twist yang
benar-benar terasa dan berlapis-lapis.
Baca Juga :
Fakta-fakta dari The Haunting of Hill House
4. Stranger Things (2016 – )
Serial TV yang satu ini begitu populer disemua kalangan, bahkan berita
baru-baru ini netflix sampai dituntut oleh orang yang mengklaim ide cerita /
premis dari Stranger Things, wah ada ada saja. Oke lanjut.
Stranger Things dikategorikan sebagai serial horror di netflix tapi
tidak menutup kemungkinan masuk genre fantasy juga wkwkkw.
Berlatar cerita pada tahun 80an disebuah kota fiksi bernama Hawkins, Indiana terdapat sekumpulan anak-anak remaja. Cerita dimulai ketika Will Byers (Noah Schnapp) diculik oleh makhluk dari Upside Down (Dunia Gaib) para teman-teman Will yang juga membantu mencari keberadaan Will yang menghilang pun akhirnya mereka bertemu seorang gadis bernama El yang tidak biasa dari anak-anak lainnya dan ikut membantu mencari Will. Selama pencarian mereka ternyata harus berhadapan dengan ancaman monster dari duni Upside Down.
Serial ini seru sekali, dibumbui dengan latar tahun 80an yang iconic,
mulai dari sekolah samapai style rambut dan berpakain. Walaupun
menyeramkan, serial ini masih disuguhi dengan komedi dan kekonyolan
anak-anak remaja tersebut.
5. Russian Doll (2019 – )
Russian Doll menceritakan seorang perempuan bernama Nadia yang menjadi tamu kehormatan di sebuah pesta pada suatu malam di New York City. Ia mati berulang-ulang, selalu hidup lagi pada saat yang sama di tengah pesta. Ia pun berusaha mencari tahu penyebabnya.
Konteks serial ini hampir sama dengan film Happy Death Day, namum lebih
complicated dan ada unsur satire yang dikomedikan.
6. 13 Reasons Why (2019 – )
Serial ini berkisah tentang seorang siswa SMA, Clay Jensen dan seorang siswa lain, Hannah Baker, yang melakukan bunuh diri setelah mengalami serangkaian situasi intimidasi oleh beberapa orang di sekolahnya. Sekotak kaset yang direkam oleh Hannah sebelum bunuh diri adalah rincian tiga belas alasan mengapa dia mengakhiri hidupnya.
Serial ini mendapat banyak ulasan positif dari kritikus dan khalayak, yang
memuji materinya, terutama dua pemeran utama, Dylan Minnette dan Katherine
Langford, yang menerima nominasi Penghargaan Golden Globe untuk kategori
Aktris Terbaik dalam Serial Drama.
7. The Witcher (2019-)
The Witcher merupakan salah satu serial game RPG yang sangat terkenal di
dunia. Apalagi The Witcher 3, yang mampu menyajikan petualangan Geralt
dengan skala yang melampaui dua judul sebelumnya.
The Withcer menceritakan tentang kisah seorang pembunuh bayaran, Geralt of Rivia justru sering melihat bahwa ternyata manusia bisa lebih kejam dari monster, dan ini membuatnya sadar bahwa kebaikan dan kejahatan tidak semudah itu untuk dinilai. Seiring waktu berjalan, takdir akan membawa Geralt kepada Yennefer dari Vengerberg - seorang penyihir wanita yang sangat kuat dan Putri Cirilla - seorang putri kerajaan yang membawa rahasia besar. Ketiganya pun harus berjuang menghadapi kekacauan yang ada di Benua.
Kisah mereka disajikan berjalan sendiri-sendiri, dengan twist menarik
untuk narasinya.
buat yang kebingunan silahkan baca
panduan nonton The Witcher
dulu
Demikan lah 7 Rekomendasi TV Series Di NETFLIX selamat menonton
7 Rekomendasi TV Series Di NETFLIX
Reviewed by g
on
7/20/2020 11:08:00 AM
Rating:
7 Daftar TV Show / Series NETFLIX yang paling direkomendasikan bulan Juli 2020
Tidak ada komentar:
no spam or will be deleted